Ketika Anda mengunggah video ke channel Youtube, Anda pasti berharap agar video tersebut banyak yang menonton atau melakukan subscribe atau memberi like bukan? Di sisi lain hal ini terasa sulit, mengingat persaingan yang begitu tinggi. Dan kabarnya ada 6000 menit video yang diunggah di sana setiap satu jam. Namun sebenarnya semua bisa menjadi mungkin ketika Anda menjalankan trik SEO Youtube.
Ya, trik atau teknik SEO Youtube adalah langkah-langkah yang Anda lakukan agar SEO berjalan optimal pada konten video yang akan Anda unggah ke Youtube. Jika SEO Youtube berjalan optimal, maka hal ini akan membantu konten video Anda muncul pada halaman pertama hasil pencarian di Youtube. Dengan begitu, peluang video Anda untuk ditonton dan diklik semakin besar.
Lalu bagaimana sih cara menggunakan SEO Youtube? Langkah-langkah apa saja yang harus ditempuh dalam menerapkan teknik SEO Youtube?
Namun, sebelum menjawab pertanyaan tersebut, alangkah baiknya jika Anda memahami terlebih dahulu bagaimana cara kerja SEO Youtube. Oiya, jika Anda belum punya akun channel Youtube dan berniat untuk membuatnya, Anda bisa mengikuti panduan lengkap membuat akun dan channel Youtube dari blog skill akademi. Dari artikel ini Anda bisa membuat akun Youtube dari laptop maupun dari HP.
Cara Kerja SEO Youtube
Youtube adalah milik Google. Walaupun beda platform, keduanya tetap berbagi data secara otomatis. Ketika Anda mengunggah video ke Youtube, Google akan segera melakukan pengindeksan terhadap video Anda tanpa perlu menunggu bot malakukan crawling terhadap video Anda sebagaimana artikel blog perlu perayapan. Anda juga tidak perlu membuat sitemap video dan mengirimkannya ke Google.
Namun, agar proses pengindeksan berjalan dengan baik, Google harus memahami tentang isi video Anda. Maka dari itu, Anda perlu menambahkan teks untuk memberikan penjelasan tentang isi konten video agar bisa dipahami dengan baik oleh Google. Pada penambahan teks inilah peran SEO Youtube akan berjalan.
Apa saja penambahan teks untuk video? Judul video, deskripsi dan tag merupakan tempat strategis untuk optimasi SEO Youtube Anda. Selain itu teks tertutup juga merupakan faktor SEO yang mampu mendorong munculnya konten pada hasil pencarian.
Trik SEO Youtube Yang Perlu Anda Coba
Dengan banyaknya video yang ada pada Youtube dan selalu bertambah setiap saat, maka mengoptimalkan SEO Youtube menjadi lebih penting agar bisa memenangkan persaingan. Oleh karena itu perlu adanya trik dan langkah-langkah agar SEO Youtube Anda berjalan dengan baik.
Berikut ini langkah-langkah yang perlu anda lakukan:
1. Riset Kata Kunci
Riset keyword adalah trik SEO Youtube pertama yang sangat penting. Pasalnya, ketika pengguna mencari sesuatu informasi di internet, mereka akan melakukan pengetikan kata kunci untuk mendapatkan informasi yang diinginkan.
Oleh karena itu Anda perlu melakukan riset kata kunci sebelum membuat konten video. Anda bisa melakukan riset terhadap kata kunci apa saja yang sesuai dengan niche channel Youtube Anda. Setelah menemukan beberapa kata kunci, Anda bisa memperdalam riset kata kunci tersebut dari sisi volume pencariannya, tingkat persaingannya, nilai CPC dan lain sebagainya.
Untuk melakukan riset kata kunci yang akurat, Anda bisa menggunakan SEO Youtube tools, baik yang berbayar maupun yang gratis. Namun jika Anda baru memulai membangun channel Youtube, sebaiknya gunakan SEO Youtube tools yang gratis dulu. Kabar baiknya banyak layanan SEO Youtube tools gratis yang memiliki fitur beragam yang bisa Anda manfaaatkan.
2. Buat Judul Yang Menarik
Seperti halnya dengan artikel blog, Judul pada video juga harus Anda optimasi. Dalam trik SEO, judul harus mengandung kata kunci yang ditargetkan.
Selain itu, judul juga harus menarik. Umumnya, sebelum memutuskan untuk mengklik video, pengunjung pasti akan membaca judul video terlebih dahulu. Jika judulnya menarik, kemungkinan besar mereka akan mengklik dan menonton videonya. Namun jika judulnya kurang menarik, bisa-bisa mereka akan melewatkan video Anda dan mencari video yang lain.
Untuk membuat judul yang menarik, Anda bisa menambahkan sebuah solusi yang dibutuhkan pengunjung. Contohnya “ Cara masak daging kambing, empuk dan tidak bau”
3. Tuliskan Deskripsi Video
Deskripsi adalah gambaran singkat tentang isi video dalam bentuk teks. Anda harus memasukkan kata kunci yang anda targetkan dalam kolom deskripsi ini. Karena jika bot Youtube mendeteksi kata kunci ini dan merayapinya, maka video Anda berpeluang mendapatkan peringkat lebih tinggi pada pencarian Youtube.
Ada baiknya Anda menuliskan kata kunci pada awal-awal deskripsi. Karena jika dipertengahan atau di akhir deskripsi, khawatir akan terpotong dengan tombol Show More yang harus diklik penonton untuk melihat sisa deskripsinya. Kata kuncinya juga harus terlihat nyambung dengan keseluruhan isi deskripsi.
4. Pasang Tag Yang Relevan
Trik SEO Youtube yang tidak boleh Anda lewatkan adalah memasang tag. Memasang tag untuk video Anda akan membantu mesin pencari menemukan video Anda dan menghasilkan banyak impression atau penayangan.
Gunakan tag yang relevan dan sesuai dengan tema konten video yang Anda buat. Semakin relevan tag, semakin tinggi kemungkinan video anda ditonton. Contoh, jika tema video Anda tentang Resep Tongseng Kambing, Anda bisa masukkan tag seperti masakan jawa, olahan daging kambing, resep daging kambing.
Jika Anda masih bingung mencari tag yang relevan untuk video, Anda bisa menggunakan tool yang bernama RapidTags. Dengan alat ini, Anda bisa mendapatkan daftar tag secara otomatis hanya dengan memasukkan kata kunci atau judul video Anda.
5. Dorong Orang Untuk Subscribe
Jumlah subscribe adalah salah satu metrik yang digunakan Youtube untuk menentukan tingkat popularitas sebuah channel Youtube. Banyaknya subscriber menunjukkan bahwa orang-orang ingin mengetahui lebih banyak tentang Anda melalui konten video yang Anda Unggah. Dan ini adalah hal positif yang akan terbayar dengan naiknya peringkat pada hasil pencarian.
Jadi, sebelum Anda mengupload video, fikirkan alasan yang tepat mengapa penonton perlu berlangganan saluran Anda. Yakinkan mereka bahwa Anda akan mengunggah lebih banyak video yang menarik yang mereka butuhkan. Membuat video yang berkualitas juga salah satu alasan untuk mereka berlanganan saluran Youtube Anda.
Konten berkualitas dalam SEO Youtube bukan hanya dalam teknis pembuatan video saja. Seperti pencahayaan saat merekam video, audio yang jernih, gambar yang menarik dan sebagainya. Konten yang mampu menjawab dan memecahkan masalah para penonton juga bagian dari konten berkualitas.
6. Ajak Orang Untuk Berkomentar
Metrik lain yang digunakan Youtube untuk menilai popularitas video adalah melalui komentar. Semakin banyak komentar pada sebuah video, maka semakin tinggi popularitas video tersebut di mata Youtube. Jadi, ajakan untuk mengomentari video adalah trik SEO Youtube yang harus Anda lakukan.
Bagaimana cara mendorong orang untuk berkomentar? Ada beberapa cara, diantaranya: mengajak mereka berbagi pengalaman tentang tema konten, dorong mereka untuk menambahkan atau melengkapi konten Anda jika ada yang kurang. Dan memberikan pertanyaan pada akhir konten adalah salah satu cara untuk merangsang mereka untuk bertukar pikiran.
7. Promosikan Video Anda
Trik SEO Youtube berikutnya adalah mempromosikan video Anda ke beberapa platform lain. Anda bisa saja menunggu orang datang sendiri menonton video Anda. Namun cara ini butuh waktu lama untuk meningkatkan jumlah view Anda.
Anda bisa memilih beberapa platform yang relevan dengan konten Anda seperti facebook, twitter, instagram, linkedin dan yang lainnya. Pilihlah yang benar-benar relevan.
Dengan mempromosikan ke banyak platform, maka kemungkinan jumlah view yang Anda dapatkan akan lebih banyak.
8. Tingkatkan Popularitas Channel Anda
Semakin populer channel Youtube Anda, jumlah Audiens akan semakin besar, jumlah tayangan yang tinggi dan SEO yang lebih baik. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menaikkan popularitas channel Youtube pada niche yang Anda pilih, antara lain:
- Buat gambar thumbnail yang menarik. Gambar mini yang menginformasikan kepada penonton tentang video tersebut, sehingga mereka tertarik untuk mengklik video Anda.
- Kirimkan email ke pelanggan. Gunakan daftar email Anda. Kirimkan pelanggan dan kolega Anda tentang konten video baru Anda. Ini akan memberikan peluang lebih banyak video Anda dilihat.
- Embed video Anda di website/blog. Jika Anda memiliki website/blog, sematkan video Anda pada artikel yang sesuai dengan konten video.
- Beri nama file Video Anda. Berikan nama file video Anda dengan kata kunci yang relevan sebelum diunggah. Walaupun tidak memberikan kontribusi secara langsung dalam SEO, tapi ini akan memberitahu Youtube akan konten tersebut.
Kesimpulan
Demikianlah beberapa trik SEO Youtube yang perlu Anda coba untuk meningkatkan visibilitas video yang Anda unggah. Dengan menerapkan langkah-langkah di atas secara sempurna, akan membuat video Anda mampu bersaing pada hasil pencarian Youtube.