5 Pusat Pelatihan Jualan Online Terbaik

5 Pusat Pelatihan Jualan Online Terbaik

Ingin jualan online Anda sukses? Ikuti pusat pelatihan jualan online terbaik di kota Anda atau belajar secara online pada penyedia pelatihan terpercaya.

Pasca pandemic Covid 19 beberapa tahun lalu, banyak para pedagang dan pebisnis mengubah sistem marketingnya dari offline ke online. Bahkan banyak dari para penjual yang meraup keuntungan besar setelah mengubah strategi penjualannya ke sistem online.

Namun bukan berarti setelah beralih ke online penjualannya akan selalu meningkat atau sukses. Persaingan di dunia online juga terus meningkat. Jika Anda tidak memiliki strategi yang tepat dan membekali diri dengan ilmu digital marketing, maka kemungkinan besar akan kalah dalam persaingan di dunia online.

Pentingnya Mengikuti Pelatihan

Sebenarnya banyak materi pelatihan jualan online yang bisa Anda dapatkan secara gratis. Bisa dari website, blog, YouTube maupun platform online lainnya. Namun jika Anda ingin menguasai dengan cepat dan terarah, sebaiknya Anda mencari pusat pelatihan jualan online terbaik di kota Anda.

Berlatih secara otodidak dengan mencari materi sendiri di internet akan melelahkan, memakan banyak waktu dan hasilnya kurang maksimal. Akan berbeda jika Anda bergabung dengan pusat pelatihan jualan online terbaik. Anda akan mendapatkan materi yang berurutan, dibimbing jika mengalami kesulitan, hingga pendampingan saat praktek jualan online secara langsung.

5 Pusat Pelatihan Jualan Online Terbaik

Ada banyak lembaga, praktisi dan situs yang membuka program pelatihan jualan online. Masing-masing memiliki keunggulannya tersendiri baik dari sisi materi, para pengajar hingga metode belajarnya. Bagi para pebisnis, marketer,karyawan dan siapa saja yang ingin mendalami ilmu jualan online sebaiknya memilih tempat pelatihan yang terpercaya.

Berikut ini rekomendasi 4 pusat pelatihan jualan online terbaik yang bisa Anda ikuti:

1.       Baba Studio

Pusat pelatihan jualan online terbaik yang pertama adalah Baba Studio. Berdiri sejak tahun 2003 dan telah meluluskan lebih dari 15.000 alumnus. Selama 13 tahun lebih berkiprah di bidang pelatihan, Baba Studio telah memiliki ratusan penghargaan baik dari lembaga pemerintah, swasta, pelaku usaha maupun perguruan tinggi. Bahkan sejak tahun 2014 mendapat kepercayaan sebagai konsultan website di seluruh kementerian dan lembaga pemerintahan Indonesia.

Pusat pelatihan Jualan Online Terbaik

Untuk materi yang berkaitan dengan penjualan, Baba Studio memberikan paket kursus internet marketing selama dua bulan dengan pilihan belajar secara offline dan online sesuai keinginan calon peserta.

Paket pelatihan internet marketing di Baba Studio ada 2 materi besar. Yang pertama yaitu Cara Pemasaran di Google dengan materi meliputi: WordPress, SEO, Market research, hypnotic web design, landing page, Google Adwords, web toko online dan Adobe Photoshop.

Sedangkan yang kedua adalah Cara Pemasaran di Sosial Media dan Marketplace. Materinya meliputi: FB strategic, IG strategic, Youtube Ads, Linked strategic dan email marketing.

Fasilitas di Baba studio juga sangat menarik. Selama kursus Anda akan mendapatkan fasilitas komputer dan wifi, coffee break, workshop, konsultasi privat, jadwal fleksibel dan support dari instruktur kapan saja dan di mana saja. Adapun fasilitas setelah kursus, Anda akan tetap bisa berkonsultasi, tetap bisa mengikuti workshop, bergabung dengan komunitas dan mendapatkan sertifikat dari DIKNAS.

Baba Studio memiliki kantor resmi yang tersebar di jabotabek, antara lain di ITC Permata Hijau Jakarta Selatan, Summarecon mall Serpong Tangerang, Graha Cempaka Mas Jakarta Pusat dan Bekasi. Bagi calon peserta yang berada di luar jabotabek bisa memilih paket kursus online.

Dengan pengalaman yang cukup lama, fasilitas yang ada dan  instruktur dari yang terdiri dari para Founder, CEO dan owner perusahaan ternama menjadikan Baba Studio sebagai pusat pelatihan jualan online terbaik yang patut Anda pertimbangkan untuk bisnis atau tim marketing Anda.

2.       Wahyu Studio Learning Center (WSLC)

Pusat pelatihan jualan online terbaik yang tak kalah kualitasnya dengan Baba Studio adalah WSLC atau Wahyu Studio Learning Center. Lembaga ini sudah berdiri sejak tahun 2015. Selama berkiprah di bidang pelatihan, WSLC telah memiliki lebih dari 10.000 peserta, 85.000+ komunitas belajar dan 82+ klien dari perusahaan ternama.

Pusat pelatihan Jualan Online Terbaik

WSLC berfokus pada pelatihan pemasaran online terpadu untuk meningkatkan omset usaha/bisnis para kliennya. Metode pembelajarannya menggunakan instruktur live (bukan video rekaman), interaktif dan proyek nyata di lapangan.

Terdapat banyak kursus yang bisa Anda ikuti untuk meningkatkan daya saing bisnis Anda dalam bidang penjualan online. Materi yang diajarkan di sini antara lain: kursus Internet Marketing, website profesional, FB Ads, Google Ads, email marketing, mahir marketplace, Instagram profesional, sales funnel & conversion rate, SEO, blogger dan lain-lain.

Harga masing- masing kursusnya juga sangat terjangkau. Jika Anda menjadi mendaftar dengan membuat akun di websitenya Anda bisa mendapatkan harga diskon. Dan hampir semua jenis kursus dibandrol dengan harga hanya Rp. 100.000 saja.

WSLC memiliki dua 2 kantor resmi, di Puri Juanda Regency Bekasi dan di Batu Ampar Kramat jati Jakarta Timur. 

Dengan para instruktur ahli dan bersertifikat internasional serta materi yang berkualitas, WSLC berani memberikan jaminan kualitas dengan garansi 100% uang kembali jika pelatihan yang Anda ikuti tidak berguna bagi bisnis Anda dan tidak memberikan hasil yang optimal.

3.       SB1M

Sekolah Bisnis 1 Milyar atau SB1M adalah salah satu tempat belajar digital marketing terbaik di Jakarta.

SB1M menawarkan banyak pilihan metode belajar bagi Anda. Bagi yang berdomisili di Jakarta, Anda bisa mengikuti pelatihan secara tatap muka (offline) maupun secara private. Sedangkan bagi member yang di luar Jakarta bisa mengikuti pelatihan via webinar online. Dan jika tidak dapat mengikuti secara offline maupun online, bisa melalui replay webinar.

Selain itu member dapat mengunduh video tutorial dari para mentor dan member yang telah sukses dalam bisnisnya melalui link di komunitas SB1M. Setidaknya ada 500 lebih video tentang bisnis online dan digital marketing.

Member juga bisa melakukan tanya jawab dengan mentor maupun member lain melalui group member. Dengan begitu, jika ada materi yang belum faham bisa mereka tanyakan di group. Setiap member akan mendapatkan pesan broadcast dari owner SB1M yang berisi tentang informasi penting dan materi seputar digital marketing, sehingga selalu mendapatkan informasi yang up to date.

Materi yang diajarkan di SB1M tergolong cukup komplit dan berurutan. Mulai dari materi Star Up, dimana para member akan dibimbing cara berbisnis yang baik dan benar dari awal seperti bagaimana cara mendapatkan modal. Kemudian disusul dengan materi lain seperti: strategi membangun trafik, kampanye pemasaran, teknik digital marketing, merancang konten media sosial, meningkatkan website, perencanaan anggaran digital marketing, hingga materi pertahanan bisnis jangka panjang.

Selain itu, para member juga belajar bagaimana mengelola blog, mempelajari web authority, melakukan promosi di fanspage, membuat video di Youtube dan mempelajari email marketing.

Dengan materi selengkap itu, SB1M merupakan pusat pelatihan jualan online terbaik dengan harga yang terjangkau.

4.       Edubisnis

Tempat pelatihan jualan online terbaik berikutnya adalah Edubisnis. Penyedia layanan kursus online dalam bidang digital marketing dan manajemen bisnis ini berkantor di Graha Kinerja Utama, Kemang Pratama Bekasi .

Pendiri dan pengelolanya adalah Yodia Antariksa, CEO dan Founder PT Manajemen Kinerja Utama, sebuah perusahaan konsultan dalam bidang corporate performance management. Beliau juga aktif menulis di blog pribadinya setiap pekan sekali mengenai strategi bisnis dan management skill yang tersaji dengan bahasa yang ringan dan mudah Andapahami. Anda bisa mendapatkan suguhan renyah dari tulisan beliau setiap hari senin di strategimanajemen.net.

Bagi Anda yang berminat belajar secara online di Edubisnis, bisa mendaftar menjadi member melalui situs edubisnis.net dan mentransfer biaya belajar sebesar Rp. 395 ribu ke slah satu rekening yang tersedia.

Dengan menjadi member edubisnis, Anda akan mendapatkan akses materi tentang manajemen bisnis dan internet marketing. Anda bebas mengakses seluruh video pembelajaran secara online dengan tanpa batas waktu (akses seumur hidup).

Dengan investasi yang terjangkau, pastinya Anda tidak akan rugi bergabung menjadi member edubisnis dan mendapatkan materi pembelajaran yang sangat menarik dan mudah dicerna

5.       Halo Marketer

Bagi Anda para pemula atau masih berusia muda dan ingin belajar jualan online ada baiknya bergabung dengan halo marketer. Pasalnya, selain harga yang terjangkau, Founder sekaligus mentor halo marketer, Mas Laksana Bagas masih berusia muda dengan segudang prestasi. Sehingga bahasa dan metode dalam penyampaian materi sesuai dengan kondisi pemahaman para peserta. Namun bukan berarti yang sudah memiliki usia lebih tidak sesuai lho ya, karena yang sukses juga banyak.

pusat pelatihan jualan online terbaik

Halo marketer adalah sebuah platform yang berfokus untuk membantu Anda yang ingin mengembangkan bisnisnya di era digital dengan program bimbingan dan tools yang telah terbukti dapat meningkatkan omset penjualan dan keuntungan. Kantornya beralamat di Malang Jawa Timur.

Ada tiga kelas yang ditawarkan di Halo Marketer. Yaitu kelas FB Ads & IG Ads, kelas Website Conversion dan kelas Rebranding Digital. Selain memiliki kurikulum yang jelas dan terarah serta para mentor dengan pendidikan dan keahlian beragam, materi yang disampaikan adalah REAL berdasarkan pengalaman yang dialami mentor.

Materi yang ada di member area bisa Anda akses kapan saja tanpa batas waktu (lifetime access). Terdapat group privat khusus member, di mana Anda bisa bertanya dan berkonsultasi sepuasnya, bahkan bisa japri ke mentor.

Anda akan mendapatkan e-sertifikat sebagai tanda kelulusan setelah selesai mengikuti materi inti. Sertifikat ini bisa Anda gunakan untuk membangun kepercayaan, melamar pekerjaan dan sebagainya. Anda masih tetap bisa berkonsultasi dengan para mentor meskipun sudah lulus dan mendapatkan sertifikat.   

Situs Tempat Belajar Jualan Online

Bagi Anda yang belum berkesempatan bergabung dengan pusat pelatihan jualan online terbaik di atas, Anda bisa tetap belajar melalui internet secara gratis. Meskipun tidak seoptimal jika bergabung dengan kelas, setidaknya Anda bisa memahami teknik dan strategi dasar berjualan online.

Ada beberapa situs web atau blog yang bisa Anda jadikan rujukan untuk belajar bisnis online, antara lain:

Panduanim.com

Entrepreneur.com

Digitalmarketer.id

Starupbisnis.com

Maxmanroe.com

Hubspotacademy

Neilpatel.com

redcomm.co.id

Penutup

Mempelajari digital marketing di era sekarang ini seperti sebuah kewajiban bagi para pemilik bisnis maupun siapa saja yang berkecimpung dalam dunia pemasaran. Persaingan yang sangat ketat dalam dunia online membuat ilmu tentang internet marketing terus berkembang sesuai dinamikanya.

Meskipun materi tentang digital marketing dan semua yang berkaitan dengannya sangat mudah Anda dapatkan di internet, namun sebaiknya Anda memilih pusat pelatihan bisnis online terbaik untuk menguasai ilmu ini. Alasannya, Anda akan mendapatkan materi dari para mentor yang berpengalaman di bidangnya dan kurikulum yang terarah sehingga waktu Anda tidak terbuang percuma.

Selain itu, Anda akan banyak berkomunikasi dengan para mentor dan peserta lainnya, saling bertukar pikiran dan  membuat jaringan bisnis yang akan membuat wawasan Anda cepat berkembang.

Demikian artikel 5 pusat pelatihan jualan online terbaik yang bisa Anda jadikan rekomendasi dalam memilih dimana Anda maupun tim marketing Anda akan mempelajari serta memperdalam ilmu marketing online.

Semoga bermanfaat.